Posted by : Unknown
Senin, 23 Juni 2014
Para penggila gadget mungkin akan sangat bahagia, pasalnya sebuah perusahaan ternama, Apple, akan meluncurkan aksesoris canggih terbarunya yaitu Apple iWatch pada bulan Juli. Apple mengatakan bahwa aksesoris terbarunya itu merupakan arloji yang dilengkapi layar 2.5 inch dengan bentuk persegi panjang.
Arloji pintar itu akan dilengkapi layar sentuh dan didukung pengisian nirkabel dengan target pemasaran tahun pertama berjumlah 50 juta. Sama seperti smartwatches lainnya, iWatch akan memerlukan smartphone sebagai pasangannya.
Arloji pintar itu perlu melakukan sinkronisasi dengan iPhone agar dapat menangani pangilan dan pesan. Selain itu, arloji pintar itu juga memiliki kemampuan seperti sensor yang akan mengukur denyut nadi si pengguna dengan sensor yang diletakkan pada perangkat tersebut.
Saat ini Apple iWatch masih dalam tahap uji coba produksi di Quanta dengan produsen kontrak yang akan mencapai 70%. LG Display akan membuat kaca yang akan dibuat untuk jangka awal perangkat.