Posted by : Unknown Senin, 18 Agustus 2014


Apakah anda memiliki binatang peliharaan? anjing? kucing? Peliharaan merupakan teman bagi kita, tapi bagaimana jika peliharaan anda adalah sebuah dinosaurus yang cukup ganas, yaitu T-Rex?
Kini Teksta telah menghadirkan peliharaan berupa T-Rex, tapi T-Rex ini bukanlah dinosaurus yang nyata, Tekstra menghadirkan peliharaan T-Rex dalam bentuk robot. Dan tidak usah takut dengan ukuran atau bentuk T-Rex yang menyeramkan, robot T-Rex buatan Tekstra sangat lucu dan menggemaskan. Selain T-Rex, Teksta juga menghadirkan robot peliharaan lain dengan bentuk kucing dan anjing dalmation.
Robot T-Rex buatan Tekstra dapat berjalan dengan kedua kakinya. Robot kecil ini juga dapat melakukan beberapa hal, contohnya memakan tulang yang merupakan aksesoris si robot ini.
Selain itu, robot kucing dan anjing dalmation buatan Teksta juga tak kalah lucunya dengan T-Rex. Robot kucing dari Teksta dapat menggerakkan telinga dan ekornya, selain itu robot kucing ini juga dapat mengeong layaknya kucing asli.

Teksta berencana akan meluncurkan tiga robot tersebut pada tahun ini dengan harga 1,2 Juta Rupiah per unitnya.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Welcome to My Blog

STATS

Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © TechnoNews -Robotic Notes- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -